Pages

Friday, April 13, 2012

Mencintaimu

Memang benar bahwa ‘Mencintai itu sebuah Keputusan’. Sebab itu adalah keputusan besar. Ada taruhan kepribadian di situ, “Aku mencintaimu,” adalah ungkapan lain dari, “Aku akan memberimu sesuatu“ dan ini juga ungkapan lain dari “Aku akan memperhatikan dirimu dan semua situasimu untuk mengetahui apa yang kamu butuhkan untuk tumbuh menjadi lebih baik dan bahagia… aku akan memfasilitasi dirimu agar bisa tumbuh semaksimal mungkin… aku akan selalu ada untukmu… aku akan melindungi dirimu dari segala sesuatu yang dapat merusak dirimu… aku akan selalu membuatmu tersenyum indah… aku akan … aku akan… aku akan… dan aku akan…“ Jiwa dan raga ini sepenuhnya akan melakukan yang terbaik untuk dirimu dan kelak akan berjuang demi mendapatkan cinta dari Yang Memberi cinta kepada kita.

Keputusan untuk mencintai seseorang, taruhannya adalah kepercayaan orang yang kita cintai terhadap integritas kepribadian kita. Sekali kamu mengatakan “Aku mencintaimu!” kamu harus membuktikan ucapanmu itu. Itu adalah sebuah ungkapan jiwa bukan saja tentang rasa suka dan ketertarikan, tapi terutama tentang kemampuan kesiapan untuk memberi dan kesiapan untuk berkorban dan kesiapan untuk melakukan pekerjaan cinta: Memperhatikan, Merawat dan Melindungi.

Sejak pertama kali bertemu hingga sekarang,sudah 1 tahun lebih.walau kau bersama yang lain,kau tak pernah menanggapiku sedikit pun.Tapi tolong ingat 'Rasa ini tak pernah berubah'.
Saya sayang kamu,
Mungkin aku bukan orang yang kamu inginkan.
Tapi rasa ini tak pernah hilang dari saya,

Andai perasaan ini bisa berbicara,pasti kau tau seberapa besar rasa cinta,sayang yang aku rasakan ini.
Saya gak minta kamu untuk mencintai aku,seperti aku mencintai kamu kok.
Karena itu permintaan yang terlalu besar.
Aku hanya ingin kamu tau seberapa berartinya kamu dalam hidupku.




'Sungguh menyakitkan mencintai seseorang yang tidak mencintaimu, tetapi lebih menyakitkan adalah mencintai seseorang dan kamu tidak pernah memiliki keberanian untuk menyatakan cintamu kepadanya.'

-V13R-

0 comments:

Post a Comment